Pelatihan pada umumnya bertujuan untuk menambah wawasan dan pengetahuan tentang hal positif yang bermanfaat dalam menjalankan kehidupan sehari-hari, maka dari itu Pemerintahan Desa Suter mengadakan kegiatan Pelatihan Kader Posyandu.
Pelatihan Kader tersebut dilaksanakan di Balai Serbaguna Dwi Jana Tunggal selama 6 hari yang dimulai dari tanggal 08 Oktober 2020 s/d 13 Oktober 2020, kegiatan yang di laksanakan pada saat pandemi ini bertujuan untuk menambah wawasan para kader agar senantiasa menjalankan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). selain itu pelatihan ini tidak mengabaikan Protokol Kesehatan diantaranya: mengecek suhu badan peserta, mencuci tangan, dan memakai masker.
Turut hadir dalam pembukaan acara tersebut, Drs. I D.B. Riana Putra, M.Si (Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa) beserta beberapa jajarannya, pihak Puskesmas Kintamani IV (sebagai Narasumber), I Wayan Alit (Bendesa Adat Suter), I Wayan Nyepeg (Perbekel Desa Suter) dan Aparatur Pemerintahan Desa Suter lainnya.
Kegiatan ini sepenuhnya dibiayai dari APBDesa Suter tahun anggaran 2020 dengan sumber dana dari Dana Desa tahun Anggaran 2020.